Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Daftar Isi

 

Deretan Bodycare Wajib Untuk Cewek

Semua wanita pasti ingin kulit tubuhnya terawat. Kulit yang terawat akan terlihat indah,  sehat dan disadari atau tidak bisa membuat perasaan kamu jadi lebih bahagia dan mood semakin membaik. Kombinasi dari keduanya tentu akan membuat setiap aktivitas yang kamu lakukan jadi lebih menyenangkan. Dijamin produktivitas kamu pun akan meningkat.

Mendapatkan kulit tubuh yang indah tentu harus dilakukan dengan melakukan perawatan yang tepat. Agar kulit tubuh terlihat indah dan sehat tentu perawatan yang dilakukan harus dengan maksimal. Tidak hanya dari dalam dengan menjalakan gaya hidup sehat lewat olahraga teratur dan konsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang. Kulit tubuh juga perlu dirawat dari luar menggunakan produk perawatan kulit.

Ini karena ada banyak sekali faktor dari luar yang bisa menurunkan kesehatan kulit tubuhmu. Sebaiknya jangan dibiarkan karena lama kelamaan akan merusak keindahannya.  Kulit tubuh perlu dibantu untuk melawan radikal bebas akibat polusi dan paparan sinar UV. Jadi penggunaan produk perawatan kulit tetap diperlukan, agar kulit tubuh kamu sehat dan terawat baik dari luar maupun dalam. Yuk, disimak deretan produk untuk membantu kamu merawat kulit dan membuatnya jadi lebih indah!

1. Body Wash

Produk Bodycare Penting Wanita

Fungsi utama body wash tentu untuk membersihkan tubuh dari kotoran dan debu yang menempel selama kamu beraktivitas. Namun beberapa body wash juga memiliki fungsi lain seperti bisa melembapkan kulit karena kandungan tambahan di dalamnya. PH atau potential hydrogen adalah hal terpenting yang perlu di cermati ketika kamu akan membeli body wash. 

Apalagi jika akan digunakan setiap hari, tingkat keasaman (pH) yang aman untuk body wash harian harus di angka 4.5 sampai dengan 5.5. Jika kamu menggunakan body wash dengan pH berlebih biasanya iritasi akan mudah terjadi. Nggak mau kan, kulit kamu bersih tapi terasa kering, kemerahan atau bahkan muncul rasa gatal.

2. Body Scrub/Lulur

Body Scrub Penting Untuk Wanita

Fungsi utama body scrub adalah untuk mengangkat sel kulit mati lewat eksfoliasi. Itulah mengapa body scrub Memilih body scrub sebaiknya jangan sembarangan. Penting untuk memperhatikan tekstur dari produk scrub tersebut agar eksfoliasi tidak berlebihan. Hindari memilih tekstur yang sangat kasar karena akan memicu iritasi.  Ada baiknya sebelum membeli, mintalah tester pada beauty advisor brand produk tersebut agar Anda bisa merasakan langsung butiran scrubnya. 

Hindari body scrub dengan kandungan Sodium Lauryl Sulfate (SLS) dan Ammonium Lauryl Sulfate (ALS) karena bisa memicu iritasi sekalipun dalam ukuran kecil yang mungkin bagi beberapa orang masih bisa ditolerans mengingat kondisi kulit dan potensi mereka terhadap alergi bisa berbeda.

3. Body Lotion

boby lotion penting di rutinitas bodycare

Jika kamu termasuk orang yang memilih body lotion hanya karena suka aromanya saja, sebaiknya jangan begitu lagi. Utamakan untuk menyesuaikan terlebih dahulu kandungan body lotion dengan kondisi kulit kamu. Pastikan kamu selalu membaca komponen produk sebelum membeli untuk memahami efektifitas hasilnya. Jika kulit kamu kering, pastikan untuk mencari body lotion dengan komposisi bahan yang bagus dalam melembapkan kulit kolagen, glycerin, hyaluronic acid, tocopheryl acetate atau vitamin E. 

Baca Juga : 5 Rekomendasi Body Lotion BerkualitasHarga 50 Ribuan

Jika kamu ingin agar kulitmu lebih cerah, kamu perlu memastikan setidaknya komponen seperti arbutin, kojic acid, glutathione dan Niacinamide (Vitamin B3) terkandung di dalam body lotion pilihanmu. Periksa pula teksturnya apakah dapat menyatu dengan kulit atau tidak, agar tidak mengganggu aktivitasmu ketika berkeringat.

4. Body Serum

body serum penting untuk perempuan

Jika ada anggapan bahwa body serum tidak penting digunakan jika sudah menggunakan body lotion, maka hal tersebut tidak benar. Penggunaan body serum penting untuk memaksimalkan perawatan kulit tubuh kita. Body serum mengandung bahan aktif dan vitamin dengan kosentrasi yang lebih tinggi. Sehingga bukan hanya akan menutrisi kulit namun juga sekaligus membantu mengatasi permasalahan yang lebih spesifik seperti garis halus dan kerutan. 

Untuk itu, jangan sembarangan pilih body serum karena sama seperti skincare lainnya, membaca informasi kandungan pada body serum juga sangat penting, terlihat sepele namun cukup berpengaruh.  

5. Body Butter

Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Body butter tidak hanya dapat diandalkan karena kemampuannya dalam melembabkan kulit saja, tetapi juga karena segudang manfaat lainnya. Mulai dari menghidrasi dan menutrisi kulit hingga sebagai pelindung untuk mencegah munculnya kulit pecah-pecah. 

Baca Juga : Rekomendasi Body Butter Untuk Bantu Melembutkan Kulit

Memang secara umum fungsi body butter dan body lotion mirip yakni untuk melembapkan kulit. Namun ada beberapa perbedaan mendasar antara keduanya. Perbedaan tersebut bisa dilihat dari tekstur body butter yang cenderung lebih kental dan pekat dibanding body lotion. Selain itu body butter juga dianjurkan digunakan di bagian kulit yang lebih tebal seperti punggung dan kaki.

6. Sunblock

Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Pada dasarnya, pemakaian sunblock dimaksudkan untuk menghalau sinar ultraviolet agar tidak merusak kulit. Perlu di ingat jika kandungan SPF bukan hanya satu dari sekian banyak hal yang perlu dipertimbangkan ketika memilih sunvlock.  Angka SPF mengacu pada level perlindungan terhadap sinar UVB. SPF 15 dapat memblokir 93 persen UVB, SPF 30 memblokir 97 persen UVB, SPF 50 memblokir 98 persen UBV, dan SPF 100 memblokir 99 persen UVB. 

Pastikan memilih sunblock dengan kandungan SPF (sun protection factor) setidaknya pada angka 30. Biasanya beberapa zat di bawah ini akan lebih bagus jika terdapat dalam produk sunblock pilihannya.  Mulai Ekamsule, Avobenzone, Benzophenone, Titanium Dioksida dan Zinc Oxide. Selain itu, sebaiknya pilihnya sunblock berlabel hipoalergenik dan tanpa pewangi karena lebih aman untuk kulit sensitif.

7. Deodorant

Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Penting untuk memastikan jika deodoran yang kamu kenakan memang benar-benar nyaman di ketiak. Jangan tergiur dengan aneka kelebihan deodoran yang ditawarkan di televisi. Kamu harus menyimak dengan seksama kandungan yang terdapat pada deodorant. Sebaiknya hindari deodoran dengan kandungan paraben seperti Butylparaben, ethylparaben, propylparaben, dan methylparaben. 

Kamu juga perlu memperhatikan kandungan anti perspirant di dalamnya mengandung alcohol atau tidak. Anti perspirant adalah bahan yang mampu menghilangkan bau dan menghambat timbulnya keringat. Alkohol bisa memicu terjadinya infeksi pada kulit. Perlu di ingat, sebaiknya indari penggunaan deodoran langsung setelah kamu mencukur rambut ketiak.

8. Body Mist

Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Fungsi utama body mist adalah untuk menjaga kesegaran aroma tubuh. Namun tentunya keliru jika kamu mengira body mist sama dengan parfum, cologne, atau eau de toilette. Perbedaannya terletak pada kandungan parfum di dalam body mist yang tidak sebanyak eau de parfum atau eau de toilette. 

Inilah mengapa seringnya keharuman body mist tidak tahan lama hanya sekitar 2 hingga 3 jam saja. Namun jangan pula heran karena jika dilihat dari perbandingan harga, body mist jauh lebih miring jika dibandingkan.

9. Body Oil

Deretan Bodycare Yang Penting Dimilki Perempuan

Meski tak terlalu familiar dalam rutinitas perawatan kulit mayoritas wanita, penggunaan body oil yang tepat nyatanya dapat membantu mencegahmu dari kulit kering. Ini karena body oil memiliki kadar minyak dan kelembapan yang tinggi. Biasanya bahan utama body oil adalah minyak nabati namun beberapa produk punya bahan tambahan dengan keunggulan tambahan pula. 

Jadi sebaiknya sesuaikan kandungan body oil dengan kondisi tubuhmu atau efek apa yang ingin diperoleh. Body oil dengan kandungan tambahan berupa jojoba atau olive bagus untuk memberi efek melembapkan kulit. Sementara body oil dengan kandungan tambahan berupa argan atau almond biasanya akan bagus untuk menambah efek mencerahkan. Pada beberapa keadaan body oil juga dapat digunakan untuk perawatan rambut bahkan beberapa orang menggunakannya untuk memijat tubuh.

Perlu diingat agar kamu harus memastikan terlebih dahulu jika semua produk perawatan kulit yang kamu gunakan memiliki keamanan dan izin edar produk dari BPOM. Ini adalah hal dasar yang harus kamu perhatikan. Sebab produk-produk yang telah teruji oleh BPOM pasti aman dan baik untuk kulit anda. Merawat kesehatan kulit tubuh itu penting, tapi jangan sampai terlena dengan iklan yang tidak benar ya. Saatnya berburu produk perawatan tubuh favorit!

Posting Komentar